Ucap Perpisahan ke Pemainnya, Game SINoALICE Server Global akan Ditutup

Published: 08 Sep 2023, oleh Fidela

Kabar sedih baru saja datang dari game online yang berjudul SINoALICE. Game asuhan Pokelabo ini telah mengumumkan bahwa server Global dari game SINoALICE akan segera ditutup pada 15 November nanti. Setelah melewati tiga tahun perjalanannya, kini SINoALICE Global sudah mencapai akhirnya.

Pihak tim manajemen Global SINoALICE pun meminta maaf atas pengumuman mendadak ini. Mereka juga menyampaikan rasa sangat berterima kasihnya kepada pengguna yang telah memberikan dukungan yang luar biasa sejak dimulainya layanan hingga akhir waktu server global berlangsung.

Game SINoALICE sendiri adalah permainan video role-playing yang menceritakan dunia bernama Perpustakaan yang penuh dengan cerita yang tak terhingga, karakter dalam setiap cerita bermimpi menghidupkan kembali penulisnya demi masa depan yang mereka inginkan.

Agar mencapai keinginannya mereka bekerja sama untuk mengumpulkan inochi dan melawan Mimpi Buruk yang melahap cerita. Game ini disutradarai oleh penulis terkenal Yoko Taro. Sementara itu soundtrack permainan ini juga dibuat oleh komponis terkenal seperti Keiichi Okabe, Keigo Hoashi, dan Shotaro Seo.

SINoALICE pertama kali dirilis pada tahun 2017 di Jepang, diikuti dengan peluncuran internasional pada tahun 2020. Beberapa kolaborasi terkenal yang telah terjalin di SINoALICE, yakni Re:Zero, NieR: Automata, NieR: Replicant, dan Space Invaders .

Sejak tanggal 1 September, pemain iOS dan Android tidak dapat membeli mata uang dalam aplikasi menggunakan uang dunia nyata. Pokelabo menambahkan bahwa pihaknya akan menerima permintaan pengembalian dana untuk sisa saldo mata uang tersebut hingga tanggal akhir 15 November.

Dikabarkan game ini berakhir sebab pendapatan dari Global yang jauh lebih rendah ketimbang pendapatan di server Jepangnya. Sekarang game SINoALICE Global sudah tidak dapat diunduh jadi kini SINoALICE hanya bisa dimainkan di server Jepangnya.

Tags

news game mobile mobile game global jepang SINoALICE rpg casual online strategi Pokelabo server management

Share Artikel