Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Sampoerna University Kerjasama dengan Universitas Inggris

Published: 26 Mar 2023, oleh en19ma

Institusi pendidikan tinggi berstandar internasional Sampoerna University kembali memperkuat komitmennya membangun Indonesia lebih sejahtera dan kompetitif secara global melalui kerjasama dengan Anglia Ruskin University (ARU). Kolaborasi sinergis ini merupakan bagian dari program UK-Indonesia Going Global Partnership Grant 2022 yang diselenggarakan oleh British Council Indonesia. Acara penandatanganan MOU dilakukan secara virtual oleh perwakilan Sampoerna University dan ARU, serta disaksikan oleh Atase Pendidkan dan Kebudayaan KBRI London Khairul Munadi, Ph.D.

Dr. Marshall Schott, President of Sampoerna University menjelaskan kerjasama ini memberikan kesempatan bagi kedua institusi untuk mengeksplorasi ide dan berbagi pengetahuan, serta memperkuat kapasitas dalam pengajaran, pembelajaran, penelitian dan inovasi. “Sejak berdiri, Sampoerna University selalu berkomitmen untuk menciptakan generasi masa depan berdaya saing global dengan menghadirkan pendidikan berkualitas di Indonesia. Salah satu upaya yang kami lakukan berkolaborasi dengan para stakeholder dan mitra internasional yang memiliki visi dan misi sama,” ungkap Marshall.

Sampoerna University bersama ARU mengajukan proposal bersama untuk merancang dan melaksanakan proyek demi meningkatkan pre-service training bagi calon guru yang bekerja di tingkat pendidikan anak usia dini (prasekolah) dan dalam lingkungan pendidikan inklusif. Harapannya, tenaga didik yang dipersiapkan secara memadai akan berkontribusi pada ketahanan sistem pendidikan Indonesia.

Sedangkan, Dr. Sarinova Simandjuntak, Associate Professor in Mechanics of Materials Anglia Ruskin University turut membagikan antusiasmenya terkait kemitraan ini. “Kolaborasi kedua pihak ini diharapkan dapat menginspirasi universitas dan institusi pendidikan tinggi lainnya agar dapat saling berbagi best practice dan memanfaatkan keahlian satu sama lain dalam menciptakan solusi berkelanjutan,” tambahnya.

Penandatanganan MOU yang dilakukan secara virtual ini juga turut dihadiri oleh Rektor Sampoerna University Dr. Wahdi Yudhi dan tim proyek yang merupakan lima dosen Sampoerna University. Para dosen ini merupakan tenaga pengajar terbaik yang berkompeten di bidangnya masing-masing, yang melalui proyek ini siap membawa perubahan bagi dunia pendidikan Indonesia dan membagikan wawasan baru untuk memperkaya pengalaman belajar mahasiswa.

Tags

news kolaborasi guru pendidikan tinggi sampoerna university universitas inggris Anglia Ruskin University partnership global pendidikan Kebudayaan training indonesia dosen mahasiswa British Council Indonesia

Share Artikel