Untuk Android, Tales of Crestoria Bakal Rilis di Bulan Juni secara Global

Published: 28 Apr 2020, oleh Anduril

Tales of Crestoria besutan Bandai Namco merupakan salah satu mobile RPG terbaik yang ditunggu banyak orang. Game tersebut memang sudah cukup menghebohkan sejak pertama kali diumumkan dan dipromosikan habis-habisan oleh Bandai Namco pada ajang Tokyo Game Show 2018. Namun sayangnya, sejak tahun kemarin Bandai Namco tidak mengumumkan apapun mengenai eksistensi game tersebut.

Baru-baru ini, Bandai Namco akhirnya mengumumkan bahwa Tales of Crestoria akan dirilis secara global pada awal Juni 2020 untuk Android dan iOS. Bagi kamu yang memang tidak sabar ingin mencicipinya, Tales of Crestoria akan mengadakan tahap open beta terlebih dahulu pada awal Mei mendatang.

Diberi nama Tales of Crestoria, sejauh ini game tersebut memperlihatkan kualitas yang sangat menjanjikan untuk ukuran sebuah game mobile. Kombinasi antara pixel art dengan animasi 3D yang menawan membuat opening dari game ini terlihat luar biasa, dan bahkan lebih baik dibanding seri Tales lainnya.

Informasi terbaru juga menyebutkan kalau game ini akan hadir dengan jalan cerita normal dan side stories yang melibatkan karakter ikonik dari semua seri Tales. Untuk gameplaynya sendiri, Tales of Crestoria akan mengusung sistem turn-based dengan tempo pertarungan cepat.

Tags

news Tales of Crestoria franchise tales Tales Series game mobile mobile game jepang bandai namco rpg role playing game jrpg

Share Artikel