Strategi Combo Beast di Chess Rush

Published: 25 Oct 2019, oleh Anduril

Siapa yang sangka, combo Beast di Chess Rush begitu kuat, hingga berhasil meratakan lawan dengan sangat cepat. Tapi sayangnya kamu akan kesulitan untuk mendapatkan hero sesuai kebutuhan combo, jadi kamu tetap dituntut fleksibel dalam memilih hero, sembari mengumpulkan hero yang dibutuhkan.

Combo Beast

Enam Beast

Enam Beast di atas adalah unit-unit yang biasanya digunakan di dalam combo Beast.

Hero Summon

Hero summon ini adalah hero-hero yang memiliki unit tambahan (summon) di dalam match.

Dengan mengkombinasikan hero summon dan Beast, kamu akan mendapatkan pasukan yang mengeluarkan summon setiap kali match dimulai. Summon ini tidak membutuhkan mana apapun, sehingga sangat efektif dalam menghabisi musuh, terutama saat musuh kalau jumlah unit.

Strategi Combo Beast

Combo Beast merupakan combo yang membutuhkan timing. Karena itu ada baiknya kalian sangat fleksibel ketika mencoba membuat combo ini. Bila dirasa pertempuran terlalu banyak memiliki AOE, maka kamu bisa mengganti beberapa beast tersebut dengan Oceanborn yang bakal mengurangi efek magic.

Combo Beast membutuhkan banyak mana, mengingat dia memerlukan 10 slot unit untuk bekerja dengan maksimal. Bila kamu berhasil mengkombinasikan Beast dan hero summon dengan baik, maka kamu akan menghasilkan lebih dari 25 damage lebih dalam sekali tabrak. HP maksimal di Chess Rush adalah 100, jadi bisa dipastikan musuhmu tidak akan tahan lebih dari empat kali match.

Kamu bisa memanfaatkan combo Druid untuk mendapatkan hasil yang lebih cepat ketimbang beast biasa. Toh Nightowl, Evergreen, dan Everbloom masuk ke kategori Druid. Paling yang perlu kamu perhatikan adalah, sulitnya mendapatkan Nightowl karena hero ini tergolong rare.

Catatan lainnya yang perlu kamu perhatikan adalah, Evergreen merupakan tank yang mudah mati karena tidak dibekali dengan skill yang baik. Tapi Evergreen masih menjadi pilihan yang utama ketika kamu mempercepat upgrade Druid bintang tiga. Dengan combo empat Druid, kamu hanya membutuhkan dua Druid bintang dua untuk mendapatkan bintang tiga.

Maka, tetap simpan seorang Druid di inventory, siapa tahu kamu akan menggunakan combo Druid lain. Ini juga membantumu menguasai Druid musuh dan lebih cepat untuk mensummon pet.

Tags

Tips Tips & Trick chess rush Chess catur game mobile mobile game strategi tencent Tencent Game

Share Artikel