Common Criteria EAL-4+ adalah standar pengujian keamanan perangkat keras bagi kartu pintar (smart card). Sertifikasi yang diakui secara internasional ini membuat Snapdragon 855 menjadi SoC pertama yang mendapatkan pengakuan keamanan setara dengan kartu pintar yang biasa terdapat di kartu ATM maupun kartu kredit.
Qualcomm Secure Processing Unit yang terintegrasi membuat para OEM yang merupakan konsumen dari Qualcomm dapat menghemat biaya manufaktur komponen tanpa mengorbankan keamanan. Di saat yang sama tetap menawarkan peningkatan performa melalui integrasi dengan proses fabrikasi teranyar.
Contoh dari penggunaan Qualcomm Secure Processing Unit antara lain terdapat pada Android Strongbox Keymaster dan Gatekeeper. Contoh lainnya adalah demo yang ditunjukkan oleh Qualcomm bersama Gemalto, perusahaan dari Thales, pada SIM (iSIM) terintegerasi.
"Mendapatkan sertifikasi keamanan EAL-4+ merupakan sebuah pencapaian dalam perjalanan kami memberikan keamanan selevel dengan kartu pintar," kata Jesse Seed, Senior Director Product Management, Qualcomm Technologies, Inc.
Dijelaskan lebih lanjut oleh Seed bahwa penggunaan yang sebelumnya memerlukan chip keamanan yang terpisah. Kini, sepenuhnya terintegrasi ke dalam Snapdragon 855. Ini sekaligus menjadi bukti terobosan yang dilakukan oleh Qualcomm.
Sertifikasi dari Qualcomm Secure Processing Unit telah disetujui oleh BSI (Bundesamt fur Sicherheit in der Informationstechnik), Lembaga Federal untuk Keamanan Informatika Jerman. Program sertifikasi dari BSI ini dikenal sangat ketat sehingga hasilnya diakui secara global.
Berada di dalam tahap produksi, Snapdragon 855 dengan Qualcomm SPU menawarkan peningkatan karakter daya dan performa, selain fitur keamanan. SoC ini sendiri telah muncul di berbagai smartphone flagship dan merupakan platform komersial pertama yang mendukung konektivitas 5G.