Seberapa banyak kehancuran yang bisa dilakukan oleh sebuah monster raksasa yang berkeliaran di kota? Jadilah seekor monster dan hancurkan kota hingga porak poranda dalam game action seru dari Aceviral yang berjudul Smashy City ini!
Menjadi Monster
Smashy City merupakan sebuah game arcade action, di mana pemain berperan sebagai seekor monster yang menghancurkan segala yang ada di jalannya. Ada banyak monster yang bisa dikendalikan oleh pemain, baik itu naga, dinosaurus, atau king kong, dan hancurkanlah semuanya hingga rata dengan tanah.
Mengendalikan Monster
Sang monster akan berjalan terus ke depan secara otomatis, namun pemain akan bisa mengendalikannya dengan dua metode. Yang pertama adalah dengan menggunakan layar sentuh, di mana pemain tinggal menyentuh layar kiri untuk membuat monster berbelok ke kiri, dan menyentuh layar kanan untuk membuat monsternya membelok ke kanan. Yang kedua adalah dengan menggunakan sebuah virtual joystick, yang akan membuat monster bergerak sesuai dengan arah joystick-nya.
Penghancuran Kota
Pemain cukup mengarahkan sang monster ke mana saja dia mau, dan sang monster akan menghancurkan apapun yang dia lewati, misalnya mobil-mobil yang diinjak, atau rumah-rumah kecil. Tapi untuk bangunan yang cukup besar, sang monster akan menghancurkannya dengan memukul, menendang, dan lain sebagainya yang membutuhkan sedikit waktu.
Diserang Pihak Manusia
Monster yang memporak-porandakan kota, tentunya akan menimbulkan reaksi dari pihak manusia. Mereka pun mengirimkan pasukannya untuk membunuh sang monster, mulai dari mobil polisi, mobil tentara, tank, dan lain sebagainya. Sang monster akan bisa menghalau serangan mereka secara otomatis, kecuali kalau dia ditembak meriam atau ditabrak dari belakang, hal tersebut akan melukainya. Kalau HP sang monster sampai habis, maka permainan pun berakhir dan pemain akan diberikan skor.
Rampage
Kalau pemain sudah menghancurkan banyak bangunan, maka meteran Rampage-nya makin lama akan semakin terisi. Begitu meteran Rampage ini sudah penuh, maka pemain akan bisa mengaktifkan Rampage untuk menghancurkan segalanya dengan dashyat dan kebal serangan manusia.
Sistem Upgrade
Pemain juga akan bisa meng-upgrade monster-monster yang mereka mainkan. Ada upgrade untuk Speed, Strength, Recovery, Armour dan Strength, yang masing-masing lumayan mahal ongkosnya, dan harus grinding.
Tampilan Isometris yang Dashyat
Pemain mengendalikan monster-monster pilihannya dalam sebuah medan permainan yang dilihat dari sudut pandang isometris. Monster-monster dan kotanya sendiri tampil dengan grafis 3D yang cukup rendah poligonnya, namun tetap tampak seperti monster yang sedang menghancurkan kota secara dashyat. Saksikan bagaimana pasukan polisi, SWAT, tank, helikopter dan sebagainya, berusaha keras untuk menghentikan monster yang kalian kendalikan dalam real time ini.
Ada Ultraman, tapi Bayar
Smashy City merupakan sebuah game gratisan yang bisa dimainkan tanpa perlu terhubung ke Internet sama sekali. Pemain bebas main kapan saja, karena selain bisa main offline, juga tidak ada sistem stamina / energi. Tapi ada satu fitur yang perlu bayar, yaitu jika pemain ingin memainkan game-nya dengan karakter Ultraman. Untuk bisa mengakses Ultraman, pemain harus membelinya via in-game shop, yang akan membuka mode baru, yaitu main sebagai Ultraman dan mengalahkan Kaiju.
Dengan lebih dari 50 monster untuk di-unlock, Smashy City masih tetap seru untuk dimainkan tanpa bayar sedikitpun. Berapa banyak kehancuran yang bisa kalian lakukan di Smashy City? Cari tahu dengan main Smashy City sekarang juga!