Shadowban, Cara Baru Niantic Menghukum Para Cheaters di Pokemon Go

Published: 29 May 2017, oleh Dikdok

Demam akan Pokemon Go mungkin sudah cukup lama meredup, namun Niantic ternyata masih saja menegakkan aturan yang tegas dalam memainkan permainan mobile tersebut.

Diketahui, Niantic belum lama ini menerapkan cara baru untuk menghukum para penggunanya yang berlaku curang kala memainkan Pokemon Go. Para pengguna yang diketahui telah bermain Pokemon Go dengan cara curang ini akan mendapatkan hukuman yang dinamakan Shadowban, yaitu membatasi jumlah Pokemon yang bermunculan dan bisa ditangkap oleh mereka.

Jadi, alih-alih menghukum penggunanya dengan hukuman ban atau pun larangan permanen yang sebelumnya diterapkan oleh Niantic, para pemain Pokemon Go yang telah terkena Shadowban kini tetap bisa memainkan Pokemon Go.

Menurut pengakuan dari beberapa pengguna yang mengaku telah terkena Shadowban, mereka hanya bisa menemukan Pokemon seperti Pidgey, Rattata, dan Zubat, yang memang biasanya lazim untuk ditemukan di mana pun.

Para pemain yang telah terindikasi bermain curang dan akan terkena hukuman ini adalah para pelanggar aturan yang sudah ditetapkan oleh Niantic. Dan, yang paling sering dilanggar adalah penggunaan software buatan pihak ketiga untuk memainkan game mobile tersebut, contohnya bot atau pun fake GPS.

"Kami selalu berkomitmen untuk menjaga keadaan Pokemon Go dan komunitas Trainer. Orang yang melanggar aturan Pokemon Go (termasuk yang menggunakan cheat dan program buatan pihak ketiga) akan terganggu gameplay-nya dan mungkin tak bisa melihat semua Pokemon yang ada di sekitarnya," tulis Niantic dalam pernyataannya baru-baru ini.

Tags

android ios news pokemon pokemon go niantic

Share Artikel