Serunya Bertahan Hidup dari Serangan Zombie dalam Dead Island: Survivors

Published: 01 Oct 2018, oleh Andy Chan

Ah, pulau Banoi yang indah dan dideskripsikan sebagai salah satu lokasi surga dunia. Banoi adalah sebuah tempat di dekat Papua Nugini, di mana orang-orang bisa meninggalkan kehidupan duniawinya sejenak dan menikmati liburan yang menyenangkan, ... kalau saja tempatnya tidak dipenuhi dengan zombie. Itulah setting dari seri Dead Island, sebuah game PC/konsol keluaran Deep Silver yang mengisahkan upaya bertahan hidup orang-orang dari kiamat zombie.

Tapi Deep Silver tidak hanya menyajikan game zombie mereka untuk konsol saja lho! Bagi mereka yang lebih gemar memainkan game di ponsel pintar, tersedialah Dead: Island Survivors. Tenang, karakter-karakter ikonik Dead Island seperti Sam B dan Xian Mei pun hadir di versi mobile ini.

Pengendalian permainan sepenuhnya menggunakan layar sentuh tanpa virtual gamepad. Pemain cukup menyentuh sebuah posisi di layar untuk menggerakkan karakternya ke posisi yang diinginkan. Untuk menyerang zombie, tinggal menyentuh mereka saja, dan sang karakter pun akan langsung secara otomatis menyerang mereka sampai mati. Untuk menggunakan skill khusus, lakukan swipe ke arah para zombie atau melakukan Double Tap. Sederhana, bukan?

Kedengaran dari cara pengendalian permainan, sepertinya Dead Island: Survivors ini adalah sebuah game action ya? Padahal bukan lho. Game ini ternyata adalah sebuah game Tower Defense, di mana pemain bisa menyusun sebuah benteng pertahanan dengan berbagai macam perangkap untuk mencegah para zombie menyerang markas.

Di awal stage, pemain diberikan kesempatan untuk memasang perangkap, dan apabila sudah selesai, tinggal menyentuh tombol Ready saja untuk memulai pertempuran melawan zombie. Ingat, jangan sampai para zombie berhasil menembus benteng pertahanan dan menjebol markas kalau tidak mau terjadi game over.

Untuk membantu pertempuran, ada banyak perangkap yang bisa didirikan oleh pemain, mulai dari dinding pembatas untuk mengarahkan zombie ke lokasi tertentu, turret untuk membantai zombie dengan peluru-peluru, bahkan sampai sebuah flamethrower untuk memanggang para zombie sampai hangus. Di samping itu, pemain pun tetap memegang penuh kendali karakternya untuk ikutan membunuhi para zombie.

Beberapa mata uang yang harus dikumpulkan oleh pemain adalah Metal untuk membuat perangkap di dalam permainan, Cash sebagai mata uang di luar permainan yang digunakan untuk meng-upgrade perangkap-perangkap, serta Gems sebagai mata uang premium yang digunakan untuk membeli macam-macam kemudahan.

Dead Island: Survivors menggunakan tampilan 3D yang tidaklah mengecewakan. Pemain bisa menghadapi berbagai macam zombie unik dengan model 3D menyeramkan. Selain itu, setiap karakter ikonik seperti Sam B atau Xian Mei pun tampil sangat mirip dengan game konsol/PC nya, meskipun mungkin sedikit dibuat lebih kartun. Yang pasti, pemain tetap bisa menikmati perjalanan kisah para survivor melewati tiga buah pulau cantik dan menawan ini sambil membunuh para zombie dengan keren.

Jika para penggemar Dead Island di PC dan konsol harus membayar untuk bisa memainkan game tersebut, para pemain Dead Island: Survivors justru bisa menikmati game ini di ponsel pintar mereka secara cuma-cuma. Sayangnya, game ini adalah sebuah game online, sehingga koneksi Internet pun wajib dimiliki. Tidak ada sistem stamina / energi, dan pemain bisa menggunakan sebuah in-game shop untuk membeli Gems dengan uang asli.

Boleh dibilang, perubahan genre dari game first-person action dalam Dead Island menjadi sebuah Tower Defense dengan tampilan isometrik dalam Dead Island: Survivors ini memang unik. Namun ingat, mekanisme Tower Defense sebenarnya sudah pernah diimplementasikan dalam game keduanya, Dead Island Riptide, sehingga fokus pada Tower Defense ini boleh dibilang bukanlah hal yang baru. Yang pasti, Dead Island: Survivors ini tetap bisa menyajikan serunya pertempuran melawan zombie di ponsel pintarmu.

Tags

Review game mobile mobile game zombie deep silver dead island dead island: survivors survivors

Share Artikel