Pokémon Go Bawa Fantasi ke Dunia Nyata

Published: 11 Sep 2015, oleh JurnalApps

Judul tersebut menjadi hasil kolaborasi dengan Niantic Labs, yang awalnya adalah sebuah perusahaan startup dari Google dan baru-baru ini telah bergerak secara independen dengan nama baru, Niantic, Inc. Tak dilupakan adalah ikut turun tangannya Nintendo dalam kerjasama tersebut.

Selaku pendiri Niantic Labs, John Hanke menyatakan bahwa proyek ini merupakan sebuah visi yang pernah dibaginya bersama mendiang Satoru Iwata, dan kini dengan dukungan CEO dari The Pokemon Company, Tsunekazu Ishihara, juga Junichi Masuda dari Game Freak akan meneruskan pengembangan Pokemon Go.

Untuk pertama kalinya, Pokemon akan berkeliaran dengan bebasnya di dunia nyata. Para pemainnya dapat menangkap Pokemon di berbagai tempat. Dari pusat perbelanjaan, taman hingga berbagai tempat lainnya.

Pokemon GO Games AndroidiOS Free Download Download

Game ini akan menggunakan teknologi berbasis lokasi demi menuntun pemain-pemainnya menuju ke Pokemon yang terdekat dengan mereka. Akan ada sesi capturing, trading, dan battle dalam game.

Sebagai tambahan, mereka juga mengunjukkan “Pokemon Go Plus,” yang pada dasarnya akan memberi notifikasi kepada para pemain bahwa ada Pokemon di dekat mereka supaya bisa segera menangkapnya. Ide ini datang dari Nintendo yang ingin membuat sesuatu yang mencegah orang-orang untuk berjalan sambil memperhatikan smartphone mereka tanpa melihat kondisi sekitarnya.

Periferal ini memiliki fitur vibration dan lampu LED untuk memberitahukan pemain, dan bakal bisa disinkronisasikan dengan smartphone via Bluetooth. Para pemain pun dapat menggunakannya sebagai jepitan atau memakainya di pergelangan tangan layaknya gelang atau pun jam. The Pokemon Go Plus ini bukanlah sesuatu yang wajib untuk memainkan game ini, tapi Nintendo dan Niantic merekomendasikannya.

Pokemon Go akan dirilis per tahun 2016 untuk Android dan iPhone. Game ini akan mengambil jalur free-to-play, dan bakal memiliki semacam micro-transaction, yang nantinya segera diumumkan ke depannya.

Tags

android ios news

Share Artikel