Perkuat Komunitas, Dewa United Esports Gelar Turnamen Amatir Gratis!

Published: 11 Nov 2023, oleh en19ma

Perkembangan industri mobile esports di Indonesia semakin pesat seiring dengan pertumbuhan jumlah gamer dan volume pasar. Menurut data Statista, pasar esports di Indonesia diproyeksikan mencapai pendapatan sekitar USD 9,7 juta atau sekitar Rp 150 miliar pada tahun 2023.

Pesatnya pertumbuhan industri esports di Indonesia tak terlepas dari menguatnya komunitas esports amatir yang memegang peran vital bagi regenarasi tim esports dan pro player.


Komunitas penggemar ‘Anak Dewa’ saat mendukung tim Free Fire Dewa United Esports

Dewa United Esports berkomitmen untuk terus mendukung pertumbuhan komunitas dengan menggelar turnamen amatir.

Di tengah jeda turnamen major, Dewa United Esports menggelar turnamen amatir yang terbuka untuk komunitas esports di Indonesia. Bertajuk ‘Community Tournament’, turnamen ini mempertandingkan 3 game mobile popular di Indonesia yaitu, Mobile Legends, PUBG Mobile, dan Free Fire.

Syarat dan Ketentuan Pendaftaran

Untuk mengikuti Community Tournament, calon peserta diwajibkan mengikuti akun Instagram Dewa United Esports dan Carstenszmall. Selain itu, tim peserta juga wajib membeli voucher senilai Rp 50.000 sebagai jaminan kedatangan.

Community Tournament akan digelar di Carstensz Mall pada 17 – 19 November 2023. Tim yang berminat mengikuti turnamen ini bisa mendaftar secara gratis melalui link Google Drive berikut ini:

Dewa United Esports menyediakan prize pool Rp 9.000.000 untuk 3 game yang akan dipertandingkan di Community Tournament. Selain itu, pihak penyelenggara akan memberikan e-sertifikat bagi seluruh tim peserta yang berpartisipasi dalam turnamen ini.

Untuk keterangan yang lebih detail seputar prize pool, kamu bisa menyimak penjelasan berikut ini:

Detail Hadiah Community Tournament Mobile Legends

Detail Hadiah Community Tournament PUBG Mobile

Detail Hadiah Community Tournament Free Fire

Dewa United Esports Community Tournament adalah peluang yang tak boleh dilewatkan bagi kamu yang ingin merasakan iklim kompetitif esports PUBG Mobile, Mobile Legends, dan Free Fire. Ayo tunjukan kemampuanmu dan bangun ikatan dengan komunitas esports di Dewa United Esports Community Tournament!

Tags

android ios news Event kompetisi game eSports game mobile mobile game dewa united komunitas gratis indonesia mobile legends PUBG Mobile free fire

Share Artikel