Sekarang ini, kebutuhan agar bisa selalu terhubung dengan layanan internet merupakan hal yang sangat dibutuhkan oleh banyak masyarakat. Dan, salah satu sambungan internet yang paling banyak dicari adalah Wi-Fi gratis.
Bagi masyarakat yang berada di kota-kota besar dan di negara-negara maju, keberadaan Wi-Fi gratis di tempat umum telah menjadi suatu hal yang bisa ditemukan dengan sangat mudah. Di Indonesia sendiri, keberadaan Wi-Fi juga mulai menjadi suatu hal yang lumrah untuk diketahui oleh banyak masyarakat.
Oleh karena itu, guna memudahkan kalian dalam mencari layanan Wi-Fi gratis, maka JurnalApps kali ini akan memberikan informasi mengenai aplikasi-aplikasi apa saja yang bisa digunakan untuk mencari Wi-Fi di saat berada di lokasi yang asing.
1. Fitur “Find Wi-Fi” pada Facebook
Selain berperan menjadi sebuah platform media sosial terbesar sedunia, Facebook nyatanya juga menyediakan layanan untuk menemukan lokasi Wi-Fi di sekitar pengguna.
Fitur Find Wi-Fi akan dapat kita jumpai melalui pilihan menu pada aplikasi Facebook. Selanjutnya, Facebook secara otomatis akan menampilkan sebuah peta yang menunjukkan titik-titik di lokasi terdekat menyoal ketersediaan Wi-Fi.
Tampilan dari fitur ini kurang lebih bakal menyerupai sebuah peta digital, dimana akan terlihat beberapa titik yang menandakan hadirnya jaringan Wi-Fi pada peta tersebut. Selain itu, dengan menggunakan fitur ini, kita bahkan bisa meminta untuk diarahkan menuju titik Wi-Fi yang diinginkan.
2. Instabridge
Aplikasi Instabridge merupakan sebuah aplikasi komunitas Wi-Fi terbesar di dunia yang memiliki jumlah pengguna mencapai 1 juta secara totalnya. Melalui aplikasi ini, pengguna dapat terhubung ke berbagai tempat dengan fasilitas Wi-Fi gratis. Pengguna juga bisa mendapatkan kata sandi sebuah Wi-Fi dengan mudah selama ada 1 orang yang mengetahui kata sandi tersebut.
Namun, aplikasi ini bukan merupakan sebuah aplikasi untuk melakukan hack pada Wi-Fi, dan tidak dapat digunakan untuk meretas Wi-Fi dengan cara apa pun. Instabridge hanyalah bekerja dengan melakukan sinkronisasi atas kata sandi Wi-Fi yang dipilih dengan kata sandi yang sudah terdaftar oleh pengguna lain.
3. Wefi
WeFi merupakan sebuah aplikasi yang secara otomatis akan menghubungkan perangkat pengguna ke sebuah Wi-Fi gratis yang berada di sekitarnya. Telah menembus angka lebih dari 7 juta untuk jumlah unduhan, WeFi menyediakan cukup banyak data mengenai berbagai hotspot gratis yang berada di berbagai belahan dunia.
Dengan ketiga aplikasi di atas, mencari Wi-Fi gratis tentunya akan menjadi suatu hal sangat mudah untuk dilakukan. Ayo! Segeralah unduh aplikasi-aplikasi di atas, ya!