Membuka Wawasan Bisnis Berbasis Teknologi melalui Technovation 2017

Published: 18 Dec 2017, oleh Pakde

Pada tanggal 16 Desember 2017, JurnalApps berkesempatan untuk menghadiri sebuah acara bernama Technovation 2017. Acara yang mengambil tema Start Your Own Bussiness With Technology ini adalah sebuah acara dengan konsep talkshow dan seminar, dengan menghadirkan narasumber yang kompeten di bidang bisnis, khususnya bisnis berbasis teknologi. Acara ini diselenggarakan oleh mahasiswa vokasi Komunikasi IPB, sebagai bagian dari praktik mata kuliah event organizer.

Bertempat di lantai 1 dari Lippo Keboen Raya Bogor, acara yang dimulai pada pukul 9.00 tersebut dibuka dengan sambutan oleh Dosen Pembimbing mata kuliah event organizer, Alfi Rahmawati, S.KPM, M.Si., dan langsung dilanjutkan dengan talkshow sesi 1. Para narasumber yang menjadi pembicara pada sesi ini adalah Wahyudi selaku Direktur Utama MacroAd LINIKINI, Muhsin Susanto selaku CEO Akucuci.in, serta Hendra selaku Manager of Human Capital BukaLapak.

Sesi yang membahas Advertising & E-commerce ini berlangsung dengan santai dan hangat. Dimulai dengan presentasi dari masing-masing narasumber mengenai perjalanan karirnya, dan dilanjutkan dengan bincang-bincang bersama moderator. Selanjutnya, diadakan sesi tanya jawab dengan para peserta acara.

Sesi kedua dilanjutkan pada pukul 13.00, setelah sebelumnya peserta istirahat dan grup akustik Five of a Kind menemani waktu makan siang para peserta. Pada sesi kedua, talkshow dilanjutkan dengan menghadirkan pembicara Arthur Andesya selaku Head of Business Development Go-Life by Go-Jek, serta Fahroni Arifin selaku Head of Brand Communication Hutchison 3 Indonesia.

Pada sesi kedua, para narasumber membahas Consumer Technology. Seperti halnya dengan sesi pertama, para narasumber mempresentasikan profil perusahaan, dan dilanjutkan bincang-bincang. Para peserta terlihat antusias dalam mengikuti talkshow ini, terlihat dari banyaknya pertanyaan kepada narasumber yang terkait dengan pokok bahasan ini.

Sesi ketiga dilanjutkan dengan seminar interaktif dan memotivasi yang bertemakan How to be Enterpreneur yang dibawakan oleh Firstman Marpaung, seorang Entrepreneur yang juga Marketing Manager, Software and Service Group INTEL Corporation. Pada sesi ini, Firstman Marpaung berbagi menyoal bagaimana caranya menjadi entrepreneur berbasis teknologi, serta mengajak peserta turut berpikir kreatif untuk sebuah studi kasus.

Acara yang berakhir pada pukul 15.30 ini dihadiri sekitar 300 orang. Peserta terdiri dari berbagai latar belakang. Mulai dari pelajar, mahasiswa, karyawan, akademisi, masyarakat umum, hingga penggiat bisnis. Melihat antusiasme dari peserta, Marsa Zahraningsih selaku ketua pelaksana mengaku bersyukur. Dirinya berharap bahwa tujuan awal dari diadakannya acara ini dapat tercapai, yaitu membuka wawasan baru mengenai inovasi dan teknologi, serta peserta seminar dapat mengembangkan ide-ide bisnis yang berbasis teknologi.

Tags

android ios news Event aplikasi mobile bisnis teknologi Technovation 2017 Technovation 2017

Share Artikel