Kini, Spotify telah Tersedia untuk Windows 10

Published: 25 Jun 2017, oleh Dikdok

Spotify akhirnya merilis layanan streaming musiknya secara resmi untuk dapat dinikmati oleh para pengguna Windows 10. Kini, bagi pengguna yang menginginkan aplikasi Spotify agar ada pada perangkatnya, mereka pun hanya cukup mengunjungi toko aplikasi Windows Store untuk mengunduhnya secara gratis.

Sebenarnya, aplikasi Spotify sendiri memang telah bisa digunakan oleh para pengguna Windows. Namun, langkah yang harus dilakukan untuk bisa mengunduhnya terbilang cukup rumit. Pengguna Windows diharuskan untuk mengunjungi situs resmi milik Spotify dan mencari opsi pengunduhannya terlebih dahulu.

Hadirnya Spotify di Windows 10 ini sendiri merupakan buah dari dibentuknya sebuah kerjasama tersendiri antara Microsoft dengan Spotify yang telah disepakati secara bersama-sama sebelumnya. Kini, aplikasi Spotify yang ada dalam Windows Store pun sudah dapat dinikmati oleh total sebanyak 60 negara di seluruh dunia, termasuk Indonesia sebagai salah satunya.

Selain dapat disematkan pada komputer, aplikasi ini juga sudah dapat disematkan pada tablet, asalkan sistem operasi yang digunakan adalah Windows 10 versi Anniversary Update atau lebih tinggi.

Sebagaimana dilansir dari KompasTekno pada beberapa waktu lalu, aplikasi Spotify yang berjalan di Windows 10 ini memiliki fitur yang serupa layaknya aplikasi Spotify di Mac atau perangkat-perangkat lainnya.

Dengan menggunakan aplikasi Spotify, pengguna pun dapat menemukan beragam jenis lagu, melakukan streaming, dan membuat playlist pribadi dari ragam lagu yang telah tersedia melalui platform streaming musik tersebut. Spotify juga memberikan akses yang lebih bebas dan mudah bagi para penggunanya yang telah melakukan langganan berbayar untuk layanannya tersebut.

Tags

android ios news Spotify spotify music windows windows phone windows 10 windows store aplikasi mobile musik music streaming sistem operasi operating system

Share Artikel