Jangan Tertipu dengan Imutnya, Boost Buddies ternyata Kesulitannya Brutal!

Published: 26 Mar 2019, oleh Andy Chan

Tantangan adalah salah satu daya tarik dari sebuah game. Banyak sekali game hardcore yang memang ditujukan untuk mereka yang suka tantangan, seperti game roguelike Pixel Dungeon. Nah, bagi yang menginginkan sebuah game menantang namun tampil cute, mungkin game buatan Raiyumi yang berjudul Boost Buddies ini menarik.

Kisah mengenai Kucing Antariksa yang Terjebak di Gua Berbahaya

Berdasarkan cutscene yang ditampilkan di awal permainan, sepertinya Boost Buddies adalah cerita mengenai kucing antariksa yang mendarat di bumi. Ternyata mereka mendarat di sebuah lokasi yang berbahaya di gua bawah tanah yang penuh dengan perangkap maut. Bantulah mereka keluar dari gua berbahaya tersebut dalam game Boost Buddies!

Kendali Satu Jari

Boost Buddies sendiri sebenarnya dikendalikan hanya dengan satu jari saja. Ketuk layar untuk melakukan boosting agar sang kucing meluncur ke atas sedikit. Semakin sering pemain mengetuk layar, semakin tinggi juga terbangnya sang kucing tersebut. Tujuan permainan adalah untuk mengambil icon mahkota yang berada di atas layar. Kedengarannya mudah kan?

Perangkap Maut Menanti

Ternyata sebelum bisa mencapai icon mahkota tersebut, pemain harus melewati berbagai macam rintangan mematikan terlebih dahulu. Ada semburan api mematikan, ada kampak berbahaya yang mengayun, ada tiupan angin, ada juga roda gergaji melintas-lintas, dan lain sebagainya yang semuanya sekali tersentuh langsung membuat sang kucing tewas. Di sini lah keterampilan pemain untuk menentukan kapan menyemburkan roket untuk terbang ke atas dibutuhkan.

Puluhan Karakter Unik

Pada mulanya, pemain hanya bisa main sebagai Catsby saja, namun begitu pemain berhasil mengumpulkan uang, mereka akan bisa membeli karakter-karakter baru yang unik. Ada Whaley, ada Master Knight, Pixel, Roboto, The Professor, Pur Pirate, Drillby, DJ Kat, Chubbs, sampai Cat Bird, di mana masing-masing karakter memiliki theme song sendiri-sendiri.

Tidak Endless

Tidak seperti game sejenisnya, Boost Buddies justru memiliki sebuah goal. Memang sepertinya permainan yang stage-nya dihadirkan secara acak ini tidak ada habisnya, namun apabila pemain memperhatikan di sebelah atas layar, akan terlihat sebuah garis yang menandakan seberapa jauh perjalanan sudah ditempuh, dan berapa lama lagi tiba di tujuan.

Tampil bergaya Retro

Sekilas memang sepertinya Boost Buddies adalah game yang berpenampilan retro, dan hal tersebut memang benar adanya. Semua hal dalam game ini termasuk cutscene-nya, tampil menggunakan pixel art yang bergaya retro dan tampak imut. Demikian pula halnya dengan stage-stage yang disajikan oleh game-nya, lengkap dengan animasi yang enak dilihat serta lagu yang unik mengiringi tiap karakter yang dimainkan.

Penuh dengan Iklan

Boost Buddies adalah sebuah game yang memata-uangkan iklan. Berbagai hal dalam game ini mewajibkan pemain untuk menonton video iklan, di antaranya adalah melakukan continue serta mendapatkan reward. Game-nya sendiri gratis, dan secara teknis tidak ada mikrotransaksi kecuali untuk pembelian karakter saja. Tapi kalau pemain ingin memainkan game ini secara offline, justru lebih menyenangkan karena iklan pun tidak bisa tampil sama sekali.

Imut tapi hardcore, sesuatu yang jarang ditemui dalam game-game pada umumnya. Jarang ada yang berhasil mencapai garis finish dalam game ini kecuali mereka benar-benar main penuh fokus secara serius. Tapi jangan khawatir, meskipun game-nya sebenarnya hardcore, Boost Buddies tetaplah bisa dinikmati oleh para gamer kasual.

Tags

Review game mobile mobile game Raiyumi Boost Buddies

Share Artikel