iOS Hadirkan Pembaruan iOS 10.3.3

Published: 26 Jul 2017, oleh Dikdok

Setelah sebelumnya menghadirkan beberapa pengujian sistem operasi iOS 11 dalam versi Beta, Apple akhirnya kali ini telah merilis pembaruan dari iOS 10.3.3 yang dapat dinikmati oleh para pengguna umum.

Perilisan iOS 10.3.3 sendiri hanya berjarak 2 bulan dari peluncuran iOS 10.3.2. Dengan kehadiran yang cukup cepat ini, perubahan yang dibawa pada iOS 10.3.3 memang dikatakan cukup minim, yaitu cuma berfokus pada perbaikan sejumlah bug dan peningkatan sistem keamanan milik iOS.

Mengenai perbaikan bug yang diberikannya, Apple memang telah memiliki catatan panjang menyoal beragam aplikasi yang telah diperbaiki. Mulai dari Contacts, CoreAudio, EventKitUI, IOUSBFamily, Safari, Kernel, Notification hingga masih banyak lagi lainnya.

Sistem operasi teranyar ini dapat diunduh oleh seluruh pengguna iPhone, iPad, dan iPod Touch yang mendukung sistem operasi iOS 10. Bagi kalian yang tertarik untuk melakukan pembaruan ke iOS 10.3.3 ini, sistem operasi tersebut sudah dapat diunduh dengan cara yang mudah. Cukup dengan masuk pada opsi Settings General > About > Software Update, atau gunakanlah fitur Updates melalui iTunes di komputer.

Jika smartphone yang kalian gunakan sudah mendukung pembaruan ini, maka akan dimunculkan sebuah keterangan mengenai pembaruan iOS 10.3.3. Setelahnya, kalian cukup mengunduh dan sistem pun akan secara otomatis memasangkan pembaruan tersebut.

Setelah melakukan pengembangan iOS 10.3.3 ini, Apple diketahui tengah berencana untuk melakukan perombakan software secara besar-besaran yang akan diberikannya di iOS 11. Mengenai peluncuran iOS 11 sendiri, diprediksikan bahwa pihak Apple akan meluncurkan iOS 11 tersebut pada paruh kedua dari tahun 2017 ini.

Tags

news ios apple ios 10 update sistem operasi operating system

Share Artikel