Inilah Tantangan Matematika, Math: Riddles and Puzzles Math Games

Published: 11 Jul 2020, oleh Andy Chan

Di ponsel pintar, ada banyak game puzzle yang absurd, seperti puzzle warna karya Bart Bonte, Tricky Test, atau Stump Me! Puzzle-puzzle tersebut tidak memiliki logika dalam pengerjaannya, dan pemain diwajibkan untuk berpikir di luar kotak. Bagaimana kalau sekali-sekali kita istirahat dari puzzle membingungkan seperti itu, dan mencoba puzzle matematika yang membutuhkan perhitungan saja?

Hadirnya Puzzle Matematika: Math

Dihadirkan oleh Black Games, pemain kini bisa menjajal kemampuan hitung-hitungan matematika mereka dalam game berjudul Math: Riddles and Puzzles Math Games. Ada banyak puzzle matematika yang membutuhkan logika di sini, apakah kalian siap menerima tantangannya?

Menyelesaikan Puzzle setiap Level

Math: Riddles and Puzzles Math Games boleh disebut sebagai game yang menantang IQ pemain. Di setiap level-nya, pemain akan diberikan suatu masalah yang harus diselesaikan dengan perhitungan, baik itu secara harafiah, ataupun secara logika.

Pemain cukup membaca soal yang diberikan, lalu mengetikkan jawabannya yang berupa angka dengan menggunakan numpad yang disediakan di bagian bawah.

Tidak Ada Penalti

Uniknya, apabila pemain mentok dalam menyelesaikan soal tersebut, mereka bisa dengan bebas melakukan "coba-coba" alias trial-and-error dengan cara menginput angka sembarangan. Yah, memang kadang puzzle-nya agak sulit dimengerti, jadi tidak ada salahnya untuk melakukan coba-coba seperti ini.

Penggunaan Hints

Tapi ada satu cara jitu untuk langsung mendapatkan jawaban dari soal yang diberikan, yaitu dengan menggunakan bola lampu yang ada di bagian bawah yaitu Hints. Pemain bisa memilih apakah ingin mendapatkan Hints, atau langsung mendapatkan jawabannya. Dua-duanya memiliki biaya yang sama, yaitu menonton sebuah video iklan.

Absennya Grafis

Berhubung game ini seluruhnya mengenai matematika, jadi soal-soal yang diberikan biasanya hanya berupa teks saja, atau kadang-kadang ada diagramnya yang berhubungan dengan angka-angka, di atas sebuah background hitam. Dengan kata lain, grafis dari game ini hampir tidak ada, dan boleh dibilang non-existent. Tidak ada kustomisasi sama sekali juga, dan pemain tidak mendapatkan reward apa-apa selain kepuasan menyelesaikan soal yang diberikan.

Tidak Perlu Bayar

Game ini 100% gratis, sehingga siapapun yang tertarik untuk mencobanya, tidak perlu mengeluarkan uang sepeserpun. Absennya sistem stamina / energi, kebutuhan online, serta mikrotransaksi, membuat game ini aman dimainkan oleh anak-anak.

Math: Riddles and Puzzles Math Games meskipun tidak memiliki elemen permainan yang seru, namun bisa digunakan untuk melatih IQ kalian. Semua level di game ini cocok untuk segala umur, dan bisa digunakan untuk melatih kecerdasan anak-anak.

Tags

Review game mobile mobile game black games matematika math Math: Riddles and Puzzles Math Games Riddles and Puzzles Math Games Puzzle

Share Artikel