Inilah 10 Aplikasi Paling Banyak Diunduh Saat Ini

Published: 25 Apr 2017, oleh en19ma

Sebelumnya, JurnalApps telah melihat keadaan ranah mobile gaming di kuartal pertama tahun 2017 berdasar data App Store dan Google Play, maka kami kali ini memperluas pembahasan demi menyertakan aplikasi-aplikasi mobile non-game pada periode yang sama.

Dalam sebuah laporan baru dari firma analisis aplikasi SensorTower, telah didapati adanya 10 aplikasi mobile tertentu dengan unduhan global, yang menunjukkan adanya pertumbuhan yang kuat dari tahun ke tahun.

Dari laporan yang sama, telah ditunjukkan bahwa Facebook mampu mendominasi dengan aplikasi-aplikasi mobile-nya pada kategori unduhan dalam tiga bulan pertama tahun 2017 ini. Tidak masalah bagaimana cara Anda untuk memilahnya, baik menurut marketplace nya atau pun secara keseluruhan, aplikasi utama Facebook, Messenger, WhatsApp, dan Instagram selalu berada di posisi lima besar.

Bahkan, WhatsApp kembali mendapatkan gelar aplikasi yang paling banyak diunduh secara global pada kuartal pertama tahun 2017. Sebelumnya, aplikasi milik Facebook itu menempati peringkat ketiga di kuartal keempat pada tahun 2016.

Di pihak lain, aplikasi yang menduduki posisi pertama dalam hal unduhan adalah Messenger di App Store dan Facebook di Google Play, yang telah menahbiskan raksasa jejaring sosial tersebut sebagai mendominasi di kedua marketplace.

Begitulah kenyataan yang ada, Facebook telah menempatkan empat aplikasinya pada lima peringkat teratas dalam hal unduhan pada kuartal pertama tahun 2017, yakni WhatsApp, Facebook, Messenger, dan Instagram, pada masing-masing platform.

Tags

android ios news facebook instagram whatsapp messenger aplikasi mobile app store google play store Sensor Tower Store Intelligence

Share Artikel