Apakah kamu lagi bingung mencari permainan aksi untuk anak-anak? Menginginkan petualangan dengan tingkat level yang tidak terlalu sulit, namun tidak mudah juga untuk diselesaikan? Mari berkenalan dengan Chingu, protagonis dari permainan Adventure Story 2 yang ingin bertualang di dunia mimpinya. Chingu berbentuk lingkaran kuning, berjambul oranye seperti sepatunya, dan seorang anak laki-laki yang senang berimajinasi di mana semua petualangan terjadi. Dia memiliki dua hal yang disuka, yaitu tidur dan bermimpi tentang permen. Setiap kali Chingu tertidur, dia pergi ke dunia permen di mana semua petualangan mulai terjadi satu demi satu. Game ini dikembangkan oleh Rendered Ideas, dengan kategori aksi. Ayo, bantu Chingu menyelamatkan dunia mimpinya!
Pilih Tempat yang Diinginkan
Dalam mimpi Chingu, ia menjadi penyelamat dan melindungi planetnya. Ada tiga tempat dengan tingkat kesulitan berbeda, yaitu Forgottern Adventure, District Era, dan Adventure Origin. Cara untuk meningkatkan kekuatan Chingu dan menyelesaikan misi dengan sukses, harus mengumpulkan permen di sepanjang jalan dan melawan segenap musuh agar sampai di ujung. Petualangan mencakup setiap detail pemandangan, mulai dari kapal bajak laut, ke gunung, terowongan, hutan, dan lainnya. Tampilan animasi cukup bagus, kualitas grafis HD, membuatnya semakin menarik perhatian di kalangan pemain anak-anak.
Analog Bermain
Cara menggerakkan Chingu, akan ada analog di layar bawah. Tekan tombol panah kiri dan kanan untuk mengarahkan karaktermu berjalan mengikuti perintah. Lalu, di bagian kanan bawah terdapat tombol lingkaran besar yang berguna untuk menyerang dengan air, atau mengangkat dan melempar benda. Kemudian, ada panah mengarah ke atas berfungsi untuk melompat. Jika kamu menekan dua kali tombol atas, lalu menahannya lebih lama, otomatis Chingu akan melompat lebih tinggi dan terbang menurun secara perlahan menggunakan jambulnya yang berubah bentuk baling-baling.
Hadapi Musuh dengan Baik
Jangan ragu ketika melihat musuh di hadapanmu, kamu dapat menembakan air padanya dari jarak yang tepat, atau menghindar dengan terbang. Berhati-hatilah saat musuh menyerangmu, karena saat terkena akan mengurangi darah Chingu. Jika habis, otomatis permainan akan diulang dari awal, terkecuali kamu sudah mencapai checkpoint di setengah perjalanan. Bila ingin menambah darah, amunisi air, dan nyawa, tinggal membelinya di tombol atas layar bagian kanan, bersebelahan dengan tombol pause.
Stage Bonus
Akan ada stage bonus bila kamu berhasil menemukan gua tersembunyi. Di tempat ini, ada banyak sekali permen yang bisa kamu kumpulkan dengan waktu terbatas. Jangan sampai jatuh dan kalah karena sangat disayangkan yang sudah kamu dapati akan hilang.
Karakter Lain dan Aksesori
Sebelum memulai petualangan ada berbagai karakter lain yang bisa kamu gunakan saat bermain, seperti Angela yang berwarna pink, Rainboo dengan pelangi di sepatu, Bunny si kelinci yang berbulu putih, Bubblu berjambul merah putih, lalu Candous berwarna biru dengan jambul ceri. Ada beberapa karakter khusus yang bisa kamu miliki jika membelinya dengan mikrotransaksi saja. Selain itu, di toko tersedia aksesori yang bisa dikenakan karaktermu seperti berbagai macam jenis topi. Untuk membelinya kamu bisa mengumpulkan koin permen saja.
Meningkatkan Skill
Di toko kamu juga bisa meningkatkan kemampuan Chingu dan teman-temannya. Perkuat level kesehatannya, baling-baling pada jambul, kekuatan magnet, dan berubah bentuk menjadi super duper besar.
Koleksi Hewan Piaraanmu
Yang menariknya lagi, kamu bisa bermain dengan menunggani hewan piaraan, seperti Dingo atau Pingo. Jangan lupa untuk meningkatkan kemampuan hewanmu agar mudah melewati rintangan.
Alangkah baiknya saat bermain Adventure Story 2, data internet dimatikan agar tayangan iklan tidak mengganggu saat kamu lagi asyik memainkannya. Permainan ini tersedia untuk perangkan iOS dan Android. Apakah kamu berminat untuk mengunduhnya dan merasakan petualangan seru dengan Chingu?