Hari Ini, Miitomo Rilis di Amerika dan Eropa

Published: 31 Mar 2016, oleh JurnalApps

Awalnya, Miitomo yang merupakan platform media sosial nan ceria dari Nintendo itu hanyalah dirilis di Jepang saja. Namun, mulai hari ini, Nintendo telah melebarkan sayapnya dengan merilis Miitomo di 39 negara, mencakup Amerika dan Eropa.

FYI, sejak rilis di Jepang per dua minggu lalu, Miitomo yang merupakan aplikasi mobile pertama dari Nintendo serta tersedia untuk iOS dan Android itu telah sukses menjaring lebih dari satu juta pengguna dalam kurun waktu tiga hari pertama saja.

Dengan jumlah pengguna yang terus bertambah hingga kini, Miitomo pun telah berhasil menempati posisi teratas dalam kategori aplikasi gratis di App Store milik Apple dan Play Store milik Google untuk pendistribusian di wilayah Jepang sana.

Semoga Nintendo pun berniat untuk merilisnya di lebih banyak negara lagi. Kapan giliran Indonesia, ya?

Tags

news android ios

Share Artikel