Event Peti Hadiah Spesial Kolaborasi Summoners War X Assassin's Creed Dimulai!

Published: 23 Mar 2023, oleh en19ma

Com2uS (CEO Jaejoon Song dan Joohwan Lee) mengumumkan bahwa Summoners War: Sky Arena (selanjutnya disebut Summoners War) akan mengadakan Event Peti Hadiah Kolaborasi untuk merayakan kolaborasi bersama Assassin's Creed.

Baru-baru ini, Com2uS menjalin kerjasama antara Summoners War dan IP ikonik dari Ubisoft, yaitu Assassin's Creed. Kolaborasi ini membawa update fitur-fitur kolaborasi baru, termasuk 5 Monster kolaborasi, Assassin Headquarters, dan dungeon event.

Com2uS berencana untuk terus membawa berbagai event selama periode kolaborasi demi memberikan pengalaman yang lebih menyenangkan bagi para pemain dalam menikmati konten kolaborasi ini.

Event Peti Hadiah Kolaborasi akan diadakan sampai tanggal 16 April. Para pemain bisa berpartisipasi di dalam event dengan bermain game setiap hari dan menyelesaikan misi yang diberikan oleh Ezio dan Archangel.

Setelah menyelesaikan misi yang diberikan oleh Ezio atau Archangel, Energy atau Mana Stone akan diberikan sebagai hadiah. Kunci untuk membuka peti harta karun yang berisi Devilmon, L&D Scroll, Reappraisal Stone, dan item-item lain akan diberikan setelah kamu berhasil menyelesaikan 5 misi yang diberikan oleh Ezio dan Archangel. Kunci bisa digunakan untuk membuka hingga 28 peti harta karun, sementara Kunci yang tersisa bisa ditukarkan dengan uang game.

Selain itu, event Trial of Ascension juga sedang berlangsung sampai tanggal 15 April. Kamu bisa menyelesaikan tiap lantai di Trial of Ascension dalam 3 tingkat kesulitan (Normal, Hard, atau Hell) untuk mendapatkan poin yang bisa ditukar dengan Legendary Scroll dan Mystical Scroll. Assassin's Creed Scroll yang bisa digunakan untuk summon Monster kolaborasi juga akan diberikan ketika kamu menyelesaikan lantai 50 di mode Normal.

Assassin's creed adalah sebuah seri game action-adventure yang menawarkan pengalaman bermain yang dinamis di dalam sebuah dunia open-world dengan latar belakang dari berbagai peristiwa bersejarah. Seri ini berhasil menjadi salah satu seri game dengan jumlah penjualan tertinggi di dalam sejarah. Kolaborasi antara Summoners War dan Assassin's Creed mendapatkan respon yang positif di seluruh dunia hingga berhasil meraih peringkat No. 1 dalam hal penjualan game di Apple App Store Jerman dan Hong Kong tidak lama setelah dirilis, serta masuk ke Top 10 sales di berbagai negara Amerika Utara, Eropa, dan Asia.

Informasi lebih lanjut bisa ditemukan di komunitas resmi Summoners War Indonesia.

Share Artikel