istanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escorts
istanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escorts
istanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escorts
istanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escortsistanbul escorts
porno izleporno izleporno izleporno izleporno izlepornopornopornopornopornopornopornoporniocoolpornpornspotsex pornosex pornosex pornosex hikayesex hikaye
REVIEW FILM

Deretan Film & Serial Baru dari Disney Live Action, Pixar & Walt Disney Animation Studios di D23 Expo 2022

en19ma   11 Sep 2022
Deretan Film & Serial Baru dari Disney Live Action, Pixar & Walt Disney Animation Studios di D23 Expo 2022

Kemeriahan dan gegap gempita The Walt Disney Studios di Hall D23, Anaheim Convention Center semakin riuh, per 10 September 2022, dimana ribuan penggemar Disney berkumpul pada D23 Expo 2022 untuk menjadi yang pertama yang mendengar pengumuman besar, informasi terkini, dan rencana yang akan datang untuk Disney Live Action, Pixar serta Walt Disney Animation Studios. Pergelaran showcase dimulai dengan gaya yang khas Disney sejati dengan kembali melihat momen-momen spesial dalam sejarah Studio, disusul dengan penampilan dari Cynthia Erivo yang menakjubkan. Pada kesempatan ini, Cynthia membawakan satu buah lagu Disney klasik "When You Wish Upon a Star" dari versi terbaru live-action Disney, yakni "Pinocchio," yang kini dapat disaksikan melalui streaming di platform Disney+ Hotstar.

"Sungguh pembuka yang menakjubkan," ujar Alan Bergman, ketua The Walt Disney Studios. "Tentu saja, 'When You Wish Upon a Star' pertama kali terdengar dalam film animasi 'Pinocchio' pada tahun 1940. Lagu ini seakan menjadi motto untuk bermimpi besar, memimpikan yang terkesan mustahil dan membuat mimpi-mimpi itu menjadi kenyataan. Hal ini merupakan sesuatu yang kami coba [untuk] lakukan dan terapkan [pada] setiap harinya di studio." jelasnya.

Para penggemar di Hall D23 termasuk di antara yang pertama yang menyaksikan pengenalan logo baru dari Disney Castle yang ikonik —sekarang dibuat platinum untuk menghormati perayaan 100 Years of Wonder Disney. Dibuat oleh Disney Studios dan Industrial Light & Magic, dan menampilkan aransemen baru dari "When You Wish Upon a Star" oleh komposer pemenang penghargaan Christophe Beck ("Frozen," "WandaVision"), pengenalan Disney Castle yang baru akan diputar di depan semua rilis teater dan streaming Disney mulai musim gugur ini.

Bergman turut memanggil Sean Bailey, Presiden Walt Disney Studios Motion Picture Production (Disney Live Action); Pete Docter, Chief Creative Officer dari Pixar Animation Studios; dan Jennifer Lee, Chief Creative Officer Walt Disney Animation Studios untuk memandu penggemar melalui jajaran judul streaming dan teatrikal yang kuat. Acara ini mencakup sejumlah sorotan berikut.

DISNEY LIVE ACTION

Sean Bailey menyapa antusiasme penggemar dengan apresiasi yang tinggi untuk penampilan Erivo yang menakjubkan, serta debut di Disney+ Hotstar minggu ini. Kisah boneka kayu yang ingin menjadi anak laki-laki sejati. "PINOCCHIO" dibintangi oleh Tom Hanks sebagai Geppetto dan Erivo sebagai Blue Fairy, menampilkan suara Joseph Gordon-Levitt dan Benjamin Evan Ainsworth masing-masing sebagai Jiminy Cricket dan Pinokio. Bailey merefleksikan sejarah live-action Studio yang luar biasa, "Tim saya dan saya merasa sangat beruntung bahwa kami dapat melanjutkan tradisi tersebut."

Bailey juga memperkenalkan tiga judul streaming lagi: "Kami sangat antusias untuk terus membuat film untuk layar lebar, dan kami memiliki beberapa suguhan luar biasa yang akan datang," ujar Bailey.

"Tapi, yang menarik dari Disney+ Hotstar adalah bahwa hal itu memberi kita banyak kebebasan untuk menceritakan a bigger range of stories. Kami terus mengeksplorasi kisah-kisah bersifat reimagining yang menghormati warisan Disney kami, dan kami juga dapat membuat generasi berikutnya dari cerita asli Disney.” tambahnya. Menurut Bailey, melalui karya-karya yang akan datang, kita memiliki kesempatan untuk menjelajahi babak baru dari cerita yang sudah banyak diketahui dan digemari secara luas.

Para penggemar mendapat sapaan dari bintang "HOCUS POCUS 2" Bette Midler, Sarah Jessica Parker, dan Kathy Najimy, yang muncul secara ajaib melalui video untuk mengejutkan seantero audiens dengan trailer baru. Sudah 29 tahun sejak para saudari abad ke-17 ini dibangkitkan, dan mereka mencari balas dendam. Kini terdapat tiga siswa sekolah menengah (Whitney Peak, Belissa Escobedo, Lilia Buckingham) yang berupaya untuk menghentikan para penyihir gagak dari mendatangkan jenis malapetaka baru sebelum fajar tiba di All Hallow's Eve. Disutradarai oleh Anne Fletcher dan diproduksi oleh Lynn Harris, "Hocus Pocus 2" juga dibintangi oleh Sam Richardson, Tony Hale, dan Hannah Waddingham. Tayangan ini akan memulai debutnya secara eksklusif di Disney+ Hotstar pada tanggal 30 September 2022.

Selanjutnya, Bailey menyambut bintang panggung dari "DISENCHANTED," termasuk Amy Adams, Patrick Dempsey, Maya Rudolph, Gabriella Baldacchino, James Marsden, Idina Menzel, Yvette Nicole Brown, dan Jayma Mays. Menyuguhkan musik karya Alan Menken dan Stephen Schwartz, komedi musikal ini membahas 15 tahun setelah Giselle (Adams) dan Robert (Dempsey) menikah dalam perjalanan keluarga mereka menuju ke suburbia untuk mencari kebahagiaan yang abadi. Para penggemar tergolong di antara yang pertama untuk menyaksikan trailer pertama film, yang disutradarai oleh Adam Shankman, diproduksi oleh Barry Josephson, Barry Sonnefeld dan Adams, dan menampilkan musik baru dari Alan Menken dan Stephen Schwartz yang hebat. Streaming "Disenchanted" di Disney+ mulai tanggal 24 November 2022.

"PETER PAN & WENDY" menyoroti karakter ikonik dengan cara yang baru dan segar. Bergabung dengan Bailey di atas panggung adalah anggota pemeran Alexander Molony (Peter Pan), Ever Anderson (Wendy), Alyssa Wapanâtahk (Tiger Lily), dan Kapten Hook sendiri: Jude Law. Film baru ini menyelam lebih dalam ke dalam kisah Wendy saat dia bergabung dengan anak laki-laki yang menolak untuk tumbuh dalam perjalanan ajaib ke Neverland dan mengungkapkan sejarah di balik persaingan Peter Pan dengan salah satu penjahat Disney yang paling berkesan. Para pemain mendiskusikan apa yang dapat diharapkan penggemar dari film baru dan mengungkapkan tampilan pertama yang eksklusif pada film tersebut untuk penonton D23. Disutradarai oleh David Lowery dan diproduksi oleh Jim Whitaker, penataan ulang live-action dari animasi klasik tahun 1953 memulai streaming di Disney+ pada tahun 2023.

Bailey mengakhiri presentasinya dengan empat judul yang sangat dinanti-nantikan menuju ke bioskop pada tahun 2023 dan 2024:

Sutradara "HAUNTED MANSION" Justin Simien —yang menariknya, sempat bekerja di Disneyland— bergabung dengan Bailey untuk membahas petualangan hantu tersebut. Terinspirasi oleh atraksi taman hiburan klasik, "Haunted Mansion" menceritakan seorang wanita dan putranya yang meminta kedatangan berbagai kru yang disebut sebagai ahli spiritual untuk membantu membersihkan rumah mereka dari penghuni supernatural yang liar. Mereka berbagi cuplikan film secara eksklusif dengan kerumunan D23 Expo, kemudian menyambut “sang ratu film-film menakutkan,” Jamie Lee Curtis, yang hadir secara menakjubkan di atas kereta malapetaka Haunted Mansion. Curtis memerankan Madame Leota dalam film tersebut, yang dirilis per tahun depan.

"MUFASA: THE LION KING," sebuah prekuel untuk "The Lion King," akan dirilis pada tahun 2024 mendatang, tetapi sutradara Barry Jenkins siap untuk menunjukkan cuplikan yang belum pernah dilihat sebelumnya dan berbagi sedikit tentang film tersebut, yang saat ini sedang dalam kegiatan produksi. Diceritakan dalam bentuk kilas balik atau flashback —Rafiki, Timon, dan Pumbaa menceritakan kisah Mufasa kepada seekor anak singa muda— "Mufasa" mengungkapkan kebangkitan dari salah satu raja terbesar di Pride Lands.

"SNOW WHITE" adalah tayangan live-action dari kisah klasik yang dibintangi Rachel Zegler sebagai Snow White dan Gal Gadot sebagai Ibu Tiri Snow White, The Queen. Dua bintang film bergabung dengan Bailey untuk berbicara tentang peran mereka dan untuk berbagi pandangan sekilas tentang karakter ikonik dalam film yang akan tayang pada tahun 2024 ini. Film ini disutradarai oleh Marc Webb, diproduksi oleh Marc Platt, dan menampilkan lagu-lagu baru oleh penulis lagu pemenang Tony, Grammy, dan Oscar, yakni Pasek dan Paul.

Sutradara "THE LITTLE MERMAID" Rob Marshall rehat sejenak dari aktivitas post-production untuk berbagi lebih banyak tentang versi live-action dari kisah legendaris ini. Marshall menyuguhkan alunan lagu "Part of Your World" untuk para penggemar di Hall D23 dan mengundang pemeran Ariel, Halle Bailey, yang turut membagikan kegembiraannya tentang peran barunya di atas panggung. Marshall mengakhiri paparannya dengan memperkenalkan trailer teaser baru, yang tersedia di seluruh dunia saat ini. Menampilkan lagu-lagu favorit penggemar ditambah empat lagu baru yang ditulis oleh Alan Menken dan Lin-Manuel Miranda, film fitur ini juga dibintangi oleh Melissa McCarthy sebagai Ursula dan Javier Bardem sebagai Triton. "The Little Mermaid" akan “berenang” ke layar lebar pada musim panas mendatang.

STUDIO ANIMASI PIXAR

Pete Docter dari Pixar sangat bersemangat untuk membagikan daftar film yang akan datang untuk studio animasi yang berbasis di Emeryville. “Beberapa tahun terakhir ini merupakan masa perubahan besar di dunia,” kata Docter. “Dan, itu membuat kami di Pixar memikirkan masa depan. Atau, jika saya coba menyalurkan sosok Joe ke dalam diri saya dari 'Soul,' saya akan bertanya: 'Mengapa kita ada di sini? Apa tujuan kami?’ Nah, bagi kami, ini adalah untuk menceritakan kisah animasi yang hebat. Baik itu film layar lebar, serial streaming, atau [pun] film pendek, menurut kami bercerita adalah dasar dari siapa [diri] kita sebagai manusia. Mereka benar-benar mendefinisikan kita. Dan, kami percaya pada kekuatan animasi untuk menangkap dan mencerminkan kisah hidup [dari] kami sendiri.”

Pertama, filmmaker Peter Sohn dan Denise Ream bergabung dengan Docter di atas panggung untuk membahas “ELEMENTAL,” sebuah film fitur orisinal yang sepenuhnya baru yang akan dirilis pada tanggal 16 Juni 2023. Sohn, yang menyutradarai film tersebut, berbagi inspirasi pribadi di balik film tersebut —sebuah kisah imigran mengejar mimpi di lingkungan yang indah dimana bahasa dan budaya datang secara bersama-sama. Filmmaker memperkenalkan karakter dalam "Elemental," yang berlatar di kota tempat penghuni api, air, darat, dan udara tinggal bersama. Ember adalah wanita muda yang tangguh dan berapi-api, dan Wade adalah pria yang menyenangkan, ceria, dan cenderung santai mengikuti arus. Kemudian, untuk membantu menghidupkan mereka adalah Leah Lewis dan Mamoudou Athie, yang disambut hangat di panggung Hall D23. Penonton mendapatkan tampilan yang eksklusif pada film tersebut dan menerima poster mini yang menampilkan Ember dan Wade.

Sutradara “WIN OR LOSE” Carrie Hobson dan Michael Yates memberikan pandangan yang lebih dekat pada serial-panjang pertama dari Pixar dan apa yang menginspirasinya. “Win or Lose” mengikuti Pickles, tim softball sekolah menengah pertama, dalam minggu menjelang pertandingan kejuaraan mereka. Setiap episode berlangsung pada minggu yang sama, menyoroti perspektif karakter utama yang berbeda —pemain, orang tua mereka, wasit— masing-masing tercermin dalam gaya visual yang unik. Hobson dan Yates mengungkapkan bahwa Will Forte akan mengisi suara Pelatih Dan dalam serial tersebut, serta membagikan sorakan Forte yang direkam untuk acara tersebut, diikuti dengan klip khusus hanya untuk para penggemar. Tonton “Win or Lose” di Disney+ Hotstar pada Musim Gugur 2023.

Mengikuti lampu yang berkelap-kelip dan pesan yang berbunyi “Bring Us Your Leader,” Docter menyambut stage director Adrian Molina dan produser Mary Alice Drumm yang memamerkan rencana untuk film fitur orisinal “ELIO” untuk pertama kalinya. Dalam cerita, Elio adalah seorang pemimpi yang berusia 11 tahun, artistik, kreatif, dan pekerja rumahan yang cukup sulit untuk menyesuaikan diri. Sementara itu, Ibu Olga, yang menjalankan proyek militer rahasia, bekerja untuk memecahkan kode sinyal yang aneh dari luar angkasa. Namun, Elio-lah yang melakukan kontak, dipancarkan ke luar angkasa sehingga kemudian dia dikira sebagai Duta intergalaksi untuk Bumi. Suara Olga yang terdengar cerdas dan sangat percaya diri, America Ferrera, diundang ke atas panggung bersama Yonas Kibreab, yang meminjamkan suaranya untuk Elio sendiri. Kibreab mengungkapkan kepada hadirin bahwa “Elio” rilis pada Musim Semi 2024.

Sebelum Docter dapat menyelesaikan bagian dari pertunjukan Pixar, ia mendengar suara dari dalam kepalanya. Untungnya, sebenarnya itu merupakan suara Joy, yakni Amy Poehler, yang tiba-tiba berada di atas panggung dengan tepuk tangannya yang meriah —terutama ketika ia memberi tahu penonton bahwa "INSIDE OUT 2" sedang dikerjakan oleh Pixar. Sutradara Kelsey Mann, produser Mark Nielsen, dan penulis Meg LeFauve bekerja keras dalam petualangan yang baru di dalam kepala Riley yang sekarang seorang remaja —yang mungkin atau tidak merasakan semua jenis Emosi yang baru. “Inside Out 2,” lanjutan dari film fitur pemenang Oscar dan Golden Globe tahun 2015, dijadwalkan untuk rilis pada Musim Panas 2024.

WALT DISNEY ANIMATION STUDIOS

Chief Creative Officer Walt Disney Animation Studios Jennifer Lee menerima sambutan yang hangat dari para penggemar yang senang mendengar detail tentang rencana studio untuk perayaan ulang tahun ke-100 selama setahun. "Di Walt Disney Animation Studios, studio yang memulai semuanya, pada malam ulang tahun ke-100 kami, kami melihat hari ini [10/09/2022] sebagai momen istimewa dan juga sebuah janji," kata Lee. “Suatu hak istimewa untuk menjadi pengurus studio dan mimpi yang dimulai oleh Walt dan saudaranya, Roy, seabad yang lalu. Dan, sebuah janji untuk terus mengambil risiko dalam cara kami bercerita —dan, untuk mengeksplorasi serta memperluas dan mengubah kemungkinan menjadi kenyataan, seperti yang dilakukan Walt.”

Lee membahas peluang yang diciptakan oleh Disney+ Hotstar di Disney Animation, meninjau deretan acara menuju streamer, termasuk serial baru seperti “ZOOTOPIA+,” yang diluncurkan di Disney+ Hotstar pada tanggal 9 November 2022. Fans melihat cuplikan singkat untuk serial-pendek terbaru ini, yang kembali menuju ke kota metropolitan mamalia yang bergerak cepat, menyelami kehidupan beberapa penghuni paling menarik lebih mendalam pada fitur film dari para pemenang Oscar.

Segera hadir ke Disney+ Hotstar pada tahun 2023 adalah “IWÁJÚ,” sebuah serial-panjang orisinal terbaru hasil kolaborasi dengan perusahaan buku komik hiburan, Pan-Afrika, Kugali. Lee mengundang filmmakers asal Kugali, yakni Olufikayo Ziki Adeola, Hamid Ibrahim, dan Tolu Olowofoyeku ke atas panggung, dengan memperkenalkan latar serial ini —sebuah surat cinta untuk Lagos, Nigeria. Olowofoyeku dan Ibrahim menggambarkan dunia “Iwájú” sebagai penggambaran yang futuristik —dunia yang penuh dengan warna, elemen visual yang unik, dan kemajuan teknologi yang terinspirasi oleh semangat Lagos, yang secara fisik terbagi menjadi sebuah pulau dan daratan yang dipisahkan oleh air dan sosial -status ekonomi. Kisah pendewasaan yang memperkenalkan Tola, pewaris muda dari pulau kaya, dan sahabatnya Kole, seorang ahli teknologi otodidak dan putra yang penuh kasih dari daratan. Para pembuat film berbagi tampilan pertama dari serial baru ini.

Lee kemudian mengatur warna untuk film feature animasi Disney berikutnya, memperkenalkan pembuat film di balik “STRANGE WORLD.” Sutradara Don Hall dan co-sutradara/penulis skenario Qui Nguyen mengungkapkan hubungan pribadi mereka dengan film tentang keluarga luar biasa yang harus melewati perbedaan mereka untuk menyelamatkan dunia aneh yang penuh bahaya dan kejutan. Penonton disuguhi trailer baru dari fitur film ke-61 Animasi Disney sebelum para pengisi suara, yaitu Jake Gyllenhaal (Searcher Clade), Dennis Quaid (Jaeger Clade), Jaboukie Young-White (Ethan Clade), dan Lucy Liu (Callisto Mal), bergabung di dalam perayaan. Fans juga melihat sekilas adegan penuh aksi dari film tersebut dan menerima poster yang eksklusif. Diproduksi oleh Roy Conli, "Strange World" juga menampilkan suara dari Gabrielle Union (Meridian). Film ini dibuka di bioskop pada tanggal 23 November 2022.

Menutup sesi terakhir presentasi, Lee kembali ke panggung untuk secara resmi mengungkapkan fitur film asli Disney Animation berikutnya, "WISH," yang akan dirilis pada Musim Gugur 2023, saat Studio mencapai usia ke-100 tahun. Sebuah film yang hanya bisa datang dari Walt Disney Animation Studios, musikal animasi epik ini terinspirasi oleh legacy of films dari studio dengan pertanyaan: "Bagaimana bintang harapan, yang diharapkan oleh berbagai macam karakter, bisa muncul?"

Sutradara Chris Buck dan Fawn Veerasunthorn menggambarkan cerita film pada sebuah kerajaan yang bernama Rosas, dimana di tempat itu, semua keinginan benar-benar dapat menjadi kenyataan. Para peserta diperkenalkan dengan Asha yang berusia 17 tahun —seorang optimist dengan kecerdasan tajam yang selalu peduli dengan komunitasnya. Di saat putus asa, Asha membuat permohonan yang berapi-api kepada bintang-bintang, yang dijawab oleh kekuatan kosmik, bola kecil berenergi tak terbatas yang disebut Star. Bersama-sama, mereka menghadapi musuh yang paling tangguh untuk menyelamatkan komunitasnya dan membuktikan bahwa ketika kehendak satu manusia yang pemberani bisa terhubung dengan keajaiban bintang, maka hal-hal yang menakjubkan pun bisa terjadi. Good-luck charm dari Disney Animation, Alan Tudyk, bergabung dengan pembuat film di atas panggung untuk berbagi animation test untuk karakter terbarunya, seekor kambing bernama Valentino.

Buck, Veerasunthorn, dan Lee kemudian memperkenalkan suara dari Asha, aktris Ariana DeBose, yang membawakan sebuah lagu orisinil karya Julia Michaels, yang menulis keseluruhan materi lagu untuk "Wish." Penampilan menawan DeBose dengan "More for Us" menutup pameran dengan gaya yang khas Disney. Lee merupakan seorang penulis dalam film tersebut, Peter Del Vecho sebagai produser, dan Juan Pablo Reyes menjadi co-producer.

KOMENTAR & SHARE ARTIKEL
JurnalApps
Jurnal Apps adalah website media yang fokus dalam membahas segala hal yang berkaitan dengan aplikasi mobile. Jurnal Apps berisi informasi review, bedah produk, berita terbaru dan video aplikasi untuk mobile.
Hubungi Kami

Menara Anugrah 20th Floor - Jl. Dr. Ide Anak Agung Gde Agung Lot 8.6-8.7. Kawasan Mega Kuningan Jakarta Selatan 12950. Indonesia

+62 21 5785 3978

redaksi@jurnalapps.co.id

Find us on social media
Add Friends
To Top