Alliance Wakili Singapura di Gelaran Riot Games, Super Cup!

Published: 18 Jun 2021, oleh en19ma

Pada awal tahun ini, Alliance mengumumkan kontrak yang dijalin bersama tim Wild Rift mereka yang penuh talenta, dan bersamaan dengan itu, ekspansi dari oraganisasi tersebut ke regional Asia Tenggara.

Tim yang berisikan Alex “SSK” Tan, Kenneth “Raven” Goh, Chua “CwJ” Wee Kiat, Pongsatorn “Coldenfeet” Kornrat, dan Warich “Rich” Kittiwattanawong tersebut memiliki pengalaman yang kaya, baik dari League of Legends mau pun Wild Rift. Tim tersebut telah memenangkan beberapa turnamen Wild Rift secara bersama-sama, dan memiliki tingkat kemenangan 100% di turnamen-turnamen lokal, memenangkan empat dari empat turnamen, dan memiliki sekor yang nyaris sempurna 25-1 dalam banyak pertandingan.

Begitulah, tim tersebut memiliki rekor yang nyaris sempurna, meski memiliki banyak komitmen di dunia nyata. SKK terikat dalam ketentaraan, dan di saat yang bersamaan merupakan kapten dari tim Wild Rift yang sangat sukses ini. Pemain-pemain lainnya juga penuh dedikasi dengan dunia pendidikan mereka, sembari mempertahankan karier profesional mereka di ranah esports pada saat yang bersamaan. Jadi, tidaklah perlu diragukan lagi bahwa para pemain Alliance memang bertalenta dan juga penuh dengan kerja keras yang menakjubkan.

Memulai akhir pekan ini adalah gelaran dari Riot Games sendiri, Icon Series Summer Super Cup. Di sana, Alliance akan mewakili Singapura dan bertarung demi bisa membawa pulang trophy dan sebagian besar dari prize pool senilai $150,000 USD bagi Tanah Air mereka. Alliance telah berlatih dengan keras belakangan waktu ini, dan memenuhi kualifikasi untuk lolos ke Summer Super Cup dengan berbagai latar belakang yang berbeda.

Alliance telah berupaya dengan keras untuk melakukan ekspansi ke regional Asia Tenggara sejak jauh-jauh waktu, terlebih karena mereka selalu memiliki akar yang kuat terhadap regional ini, dan juga banyak fans yang penuh dedikasi sejak terbentuknya organisasi tersebut di tahun 2013 lalu. Co-owner dan Chief Strategy Officer dari Alliance, Kelly Ong, juga berasal dari Singapura, membuat segalanya makin cocok bagi Singapura sebagai titik awal untuk Alliance di regional Asia Tenggara. Dengan fakta bahwa Alliance telah mendapuk tim Wild Rift yang penuh skill di awal tahun ini, mereka sangat bergairah untuk akhrinya memiliki roster yang kompetitif di regional tersebut.

Dalam banyak cara, karir profesional saya di Dota 2 dimulai di Singapura, dengan diri saya yang berkompetisi bersama sebuah tim lokal di tahun 2012 lalu. Kami selalu bekerja secara berdekatan dengan Alliance demi mendapat kesempatan untuk mendukung sebuah tim dari pulau bermatahari yang sangat spesial tersebut, yang saat ini saya anggap sebagai rumah kedua saya," ungkap CEO dari Alliance, Jonathan “Loda” Berg, mengenai pengakuisisian tim Wild Rift.

Icon Series Summer Super Cup akan memulai gelarannya pada esok hari, tanggal 19 Juni 2021.

Alliance Wild Rift terdiri dari:


Alex “SSK” Tan (c) – Facebook / Instagram

Kenneth “Raven” Goh – Facebook / Instagram

Chua “CwJ” Wee Kiat – Facebook / Instagram

Pongsatorn “Coldenfeet” Kornrat – Facebook / Instagram

Warich “Rich” Kittiwattanawong – Facebook / Instagram

John “Glaceox” Lim (Coach // Content) Facebook / Instagram / Twitter / Livestream

Teo “JayBee7” Jie Bin (GM) - Email

Yakinkan dirimu untuk mengikuti Alliance melalui TwitchTwitterFacebook, dan Instagram, juga bergabung dengan kanal resmi mereka di Discord untuk tetap up-to-date dengan petualangan-petualangan Wild Rift yang mereka arungi.

Tags

news game mobile mobile game riot games riot League Of Legends lol League of Legends Wild Rift wild rift Wild Rift SEA Icon Series SEA Icon Series Event kompetisi game eSports alliance tim esports asia tenggara talenta skill profesional Karir gamer sea

Share Artikel